Penghargaan Setia Karya 5 tahun dan 15 tahun untuk Karyawan Perkumpulan Strada untuk pertama kali diselenggarakan pada 27 November 2019, sesuai dengan Keputusan Direktur Perkumpulan Strada nomor:779/Dir/III/2019. Sebanyak 76 Karyawan yang terdiri dari 46 Setia Karya 5 tahun dan 30 Setia Karya 15 tahun hadir dalam acara ini.

Acara dia awali dengan presentasi materi yang disampaikan oleh Bapak Stevanus Surana Wakil Direktur Personalia. Bapak Stevanus Surana menekankan pada arah pengembangan Personalia Perkumpulan Strada yang semakin kompeten, berkinerja tinggi dan sejahtera. Penghargaan Setia Karya dilaksanakan untuk membina hubungan kekaryawanan dan meningkatkan kesejahteraan. Hubungan kekaryawanan adalah kunci kesuksesan karyawan yang harus terus dirawat agar karyawan semakin setia mengabdi di Perkumpulan Strada.

Acara dilanjutkan dengan sharing antar peserta dalam kelompok kecil yang dilanjutkan dengan pleno. Para peserta dengan amat antusias men-sharing-kan pengalaman mereka selama berkarya di Perkumpulan Strada. Sharing berisi tentang hal-hal yang disyukuri, yang disesali dan yang akan diperbaiki. Beberapa hal yang patut disyukuri adalah para karyawan semakin percaya diri berkarya di Perkumpulan Strada karena suasana kekeluargaan yang amat akrab, kesejahteraan semakin baik dan kompetensi semakin berkembang. Beberapa hal yang disesali adalah masih ada yang menunda-nunda pekerjaan dan mengeluh. Perbaikan-perbaikan yang akan dilakukan juga tercetus dari beberapa para guru dan karyawan yang akan terus belajar untuk meningkatkan kompetensi yang mereka miliki.

Acara ditutup dengan peneguhan oleh Direktur Perkumpulan Strada Romo Odemus Bei Witono SJ dalam Misa Kudus. Setelah Misa Kudus diserahkan piagam penghargaan dan uang setia karya dan ramah tamah. Romo Odemus Bei Witono, SJ dalam peneguhannya menekankan pada rasa, karsa dan karisma yang harus terus dihidupi dan dikembangkan oleh semua guru dan karyawan di Perkumpulan Strada.

Selamat pada para guru dan karyawan yang hari ini boleh merasakan kebahagiaan mendapat penghargaan setia karya 5 dan 15 tahun berkarya di Perkumpulan Strada. Tuhan memberkati.